Catat Prestasi di SEA Games 2025, Martina Ayu Raih Jadi Atlet Peraih Bonus Terbanyak

Martina Ayu

JAKARTA – Atlet triathlon putri, Martina Ayu Pratiwi (22) menjadi atlet Indonesia dengan bonus terbanyak dari pemerintah Republik Indonesia yang diserahkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.

Bonus itu diterima Martina setelah sukses mencatakan prestasi pada ajang SEA Games 2025 Thailand. Dia mengharumkan nama bangsa dengan raihan lima medali emas dan dua medali perak. 

Martina mengaku sangat bersyukur atas bonus yang diterimanya. “Senang sekali dapat bonus, akhirnya cair. Alhamdulillah,” ujar Martina. 

Martina mengatakan, bahwa bonus yang diterimahnya akan dimanfaatkan untuk investasi masa depan. “Bonus ini akan saya tabung untuk investasi ke depan, dan membantu orang tua. Saat ini juga sedang dipakai untuk renovasi rumah di Magetan. Prosesnya masih berjalan,” ujar Martina. 

Atlet triathlon putri, Martina Ayu Pratiwi (22) menjadi atlet Indonesia dengan bonus terbanyak dari pemerintah Republik Indonesia yang diserahkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.

Bonus itu diterima Martina setelah sukses mencatakan prestasi pada ajang SEA Games 2025 Thailand. Dia mengharumkan nama bangsa dengan raihan lima medali emas dan dua medali perak. 

Martina mengaku sangat bersyukur atas bonus yang diterimanya. “Senang sekali dapat bonus, akhirnya cair. Alhamdulillah,” ujar Martina. 

Martina mengatakan, bahwa bonus yang diterimahnya akan dimanfaatkan untuk investasi masa depan. “Bonus ini akan saya tabung untuk investasi ke depan, dan membantu orang tua. Saat ini juga sedang dipakai untuk renovasi rumah di Magetan. Prosesnya masih berjalan,” ujar Martina. 

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah atas dukungan yang diberikan kepada para atlet nasional. Dukungan pemerintah, kata dia menjadi tambahan motivasi bagi para atlet untuk meningkatkan prestasi. 

“Terima kasih Bapak Presiden dan Bapak Menpora yang sudah mendukung kami para atlet. Dukungan ini sangat berarti dan tentu menjadi motivasi bagi kami untuk berprestasi ke jenjang yang lebih tinggi,” ucap Martina. 

Kedepan, dirinya telah menyiapkan target besar agar bisa tampil di Olimpiade.

“Target jangka panjang tentu Olimpiade ya, semoga bisa lolos. Untuk tahun ini fokus Asian Games, dan SEA Games berikutnya. Yang terpenting bagaimana menjaga performa dan konsistensi,” jelasnya. 

Untuk diketahui, pencapaian Martina Ayu itu turut mencuri perhatian Presiden Prabowo saat pemberian bonus di Istana Negara, Jakarta. Presiden Prabowo bahkan menghitung medali yang dikalungkan Martina.

Dengan usia yang masih muda dan semangat juang tinggi, Martina Ayu Pratiwi menjadi inspirasi generasi muda Indonesia bahwa kerja keras, disiplin, dan doa mampu membawa prestasi hingga level internasional, sekaligus memberi manfaat nyata bagi keluarga dan masa depan. (rs)